Sabtu, 12 Desember 2015

KOAS SIKLUS BAWAH: (08. Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin - 16 November 2015 - 11 Desember 2015)

Stase kedelapan saya adalah stase kulit dan kelamin.
Bisa dibilang stase ini adalah stase "hemoroid", karena kami dikurung di dalam ruangan tempat koas berkumpul dan duduk saja di dalam dari awal datang (jam 7.45) hingga pulang (16.15), dengan berbagai kegiatan: ujian (pretest minggu 1, mid minggu 2, post minggu 4), BST, dan lapkas.
Menurut saya, mungkin sistematika pembelajaran disini agak kurang :(
Dari 4 minggu, stase luarnya hanya pada minggu 2, kami kelompok koas dipindahkan ke RS jejaring,: Pirngadi atau Rumkit... dan pada akhirnya saya dapat di Rumkit.
Sebenarnya tidak ada spesial sih.. Biasa-biasa saja..
Tiap hari duduk manis dengan permainan di HP dan chit-chat sana sini.. :(
Oh ya...
Ada salah satu anggota koas gandeng kami lagi ulangtahun.. Happy Birthday Iin..


 Happy Birthday Iin

Karena saking tak ada kerjaan.... sampai foto-foto dan PDKT ama semua anak minggu 4 yang paling senior.. Hahahaha.. :)

 Teman Baru di Minggu 4 (paling senior) : Novi dan Jespreet

Jumat, 27 November 2015

HAPPY GRADUATION ANTHONIUS (25 November 2015)

Happy Graduation to my shitty bro.. Anthonius Emolient Kosasih, S.Kom
Semoga bisa berguna buat nusa dan bangsa..
Farewell bulan Desember ini.. semoga sukses broo..



SUKSES BRO.. CEPAT KAWIN DAN CEPAT BERAK DUIT :)

Minggu, 15 November 2015

KOAS SIKLUS BAWAH: (07. Ilmu Kesehatan Jiwa - 19 Oktober 2015 - 14 November 2015)

Stase ketujuh yang termasuk "stase surga" adalah JIWA (Psikiatri)
Mendengar kata "jiwa" banyak yang berprasangka ini pasti berhubungan dengan orang gila.
Namun konsep tersebut salah, karena gangguan panik, cemas, phobia juga termasuk gangguan jiwa.
4 Minggu di Departemen Jiwa, masing-masing 1 minggu awal di bangsal RSJ, dan 2 minggu di RS jejaring, dan 1 minggu terakhir di poliklinik RSJ, dengan tugas berat: nulis 10 status psikiatri.. :(

Minggu 1 Psikiatri ini, kami disuruh ikut gerak jalan yang akhirnya diganti dengan senam.
Kami mendapatkan juara 1 loh dengan gerak yang asal-asalan padahal.. :')

Pagi-pagi di RSJ Provsu

Voucher Hari Kesehatan Jiwa Sedunia

Teman baikku, Yandi & Iqbal di GOR Cikal USU untuk acara kesehatan jiwa

Minggu 2, aku dipindahkan ke RS Pirngadi, disini banyak kasus yang kudapat, dari gangguan panik hingga skizofrenia. Namun, kami sempat kena marah-marah dahulu pada awalnya, yang menyebabkan kami lebih press... Namun, akhirnya bisa beradaptasi dan banyak mendapat teman baru.. :)
Di minggu ini juga, kami diundang ikut acara "Dokter Kita" di TVRI Medan. Wajah saya disyuting.. Hore...

Farewell lunch bersama teman seperjuangan di RS Pirngadi

Diundang syuting di TVRI pertama kalinya.. :)

Minggu ketiga, saya ditempatkan di RS Haji dan hanya sebatas melakukan penyuluhan saja. Tidak ada yang menarik sih, cuman.. yang membuat senang, 10 status psikiatriku sudah siap setelah melewati masa-masa disini.. :)

Akhirnya... minggu 4 kami balik lagi ke RSJ, mengikuti Pengabdian Masyarakat di klinik jiwa, dan berakhir mendapatkan penguji ujian yang sangat sangat bidadari... Di Poli, juga mendapatkan teman ngobrol dari FK di lampung. Mereka jauh-jauh datang kesini buat ikut stase jiwa..

Hype setelah ujian di Poliklinik sekarang!!

Pasien ujian, Pak RH

Teman bangsal sekaligus bos bangsal saya, pak FE

Tidak akan melupakan pasien-pasien disini, mereka ramah sekali :)
Dan akhirnya selesai juga.. kami pun bersenang ria di depan RS ini...
Happy ending.. :)
Horeeeeeeeeeeeee................!!!

Sabtu, 07 November 2015

HAPPY BIRTHDAY WILLIAM a.k.a Aleq (4 November 2015)

HAPPY BIRTHDAY teman SMP (sampe sekarang) yang sering kena bully sama temannya sendiri karena sering BC (banyak cakap).. :D
Moga cepat dapat pacar, cepat nikah, ramah rejeki, LOL
Best bro since junior high school..
Thanks juga buat treatnya di Grand Duck dan karaoke..
Semoga kita bisa sahabatan sampe beruban..
SEE YOU ON TOP ALEQ!

From your best pal,
Jose





 Grand Duck, Centre Point

Selasa, 20 Oktober 2015

KOAS SIKLUS BAWAH: (06. Ilmu Penyakit Saraf - 21 September 2015 - 16 Oktober 2015)

Akhirnya setelah keluar dari stase yang melelahkan di anak, stase baru selanjutnya adalah ILMU PENYAKIT SARAF (Neurologi). Di Neurologi, PPDS dipanggil dengan sapaan "dokter.." bukan abang/kakak, hal ini telah menjadi tradisi bagi yang masuk saraf dari dulu. Alasannya, karena dahulu dibilang PPDS saraf waham kebesaran?? Nyatanya, tidak semua. PPDS disini ramah-ramah, walaupun terkadang sedikit ngeselin. Di saraf kami diberikan 4 minggu, dimana 2 minggu itu di bangsal, 1 minggu di RS jejaring (Rumkit Putri Hijau), 1 minggu di Poliklinik.
Awal minggu, seperti biasa kami di bangsal belajar, nulis 10 status, follow up pasien.
Enaknya disini, tempat tidur disini nyaman, pake spring bed, dan berAC (nyatanya tidur di Ruang Pertemuan).. dan kami dapat tidur lebih panjang dibandingkan jaga di stase lainnya...
Yang paling menegangkannya, adalah di saat ujian midtest dan posttest yang diadakan bersamaan pada minggu 4. Belum lagi, responsi paper di minggu ke 4 juga. Namun, kali ini ujian saya sedikit mulus walaupun di ujian akhir cuma dapat 70 karena pertanyaan penguji lumayan sulit..
Namun, tetap bisa bersyukur bisa lewat stase ini karena banyak yang gagal di stase ini..
Saya ingin berterima kasih kepada staf -staf Neurologi yang telah memberikan banyak ilmu bagi saya..
HYPE!!

Setelah ujian di poli, trending dengan "kom-kom"

Dokter ruangan di neurologi yang baik: dr.yati, dr.dwi, dan dr.petrus.

Sabtu, 03 Oktober 2015

HAPPY BIRTHDAY YANDI (29 September 2015)

Selamat Ulang Tahun buat Yandi.. teman, sahabat, brother, atau apapun itu.. cuma dekat dalam 7 bulan..
Saya cuma mau doain:
"Semoga sukses koasnya, semoga tahun depan kamu tidak sombong, tidak lupa sama temanmu ini yang gila ngajak ngobrol apapun dari yang ga bisa nyambung sampe salah sambung" Hehehe..
Wish you happy broo.. :)

Post jaga malam, dengan muka ngantuk, masih sempat beliin kue. Enaklah kau.. :(

Wajah dia selalu beginian nih kalo foto samaku.. :(

Yandi & Iqbal :)

Siap-siap neh mau dibagi kue.. 

Habis diatas Rp.200.000 buat hadiah yang kubeli sebelum mau jaga malam

Thank you bro to be my best best partner in RS HAM. *sniff* *sniff*

Minggu, 20 September 2015

KOAS SIKLUS BAWAH: (05. Ilmu Kesehatan Anak - 27 Juli 2015 sampai 18 September 2015)

Sudah lama tidak update yahh..
Maaf bro & sis.. dikarenakan sibuk sekali karena saya sedang di stase terberat di siklus bawah:
stase "ILMU KESEHATAN ANAK"
Stase ini merupakan stase kelima saya dengan waktu koas 8 minggu (2 bulan) dengan pembagian:
4 minggu di ruang inap
1 minggu di perinatologi
1 minggu di IGD dan PICU
1 minggu di Poli Anak Sehat
1 minggu di Poli Anak Sakit

Awal administrasi stase ini, saya ditempatkan untuk jaga sendiri. Belum lagi jadwal jaga berupa: (wajib hadir-jaga siang-jaga malam) bersiklus hingga 6 minggu.. Disini juga dikenal istilah "Dettol (Dek.. ttolong lah.. susul hasil lab/ngantar lembaran PK/ngambil foto di radio/ambil status,dst).. tapi yah nikmati ajalah namanya koas juga sekali seumur hidup..
Tapi walaupun begitu PPDS nya baik-baik, mau ngajarin cara ngitung untuk infus, koreksi elektrolit, dst.


4 Pejantan Tangguh siap Jaga Malam

Tim Jaga

Hari pertama tiba di bangsal anak, saya langsung ngambu. hingga akhir minggu.. Waktu itu yang jaga cuma ber 4 saja. Untung ada sobat bro gue, Yandi yang mau bantuin.. Thank you broo..

Bro yang paling baik di Interna dan Anak

Di bangsal anak, kami menerima banyak pasien Gastroentritis, Bronkopneumonia, Meningitis, Diabetes tipe I, Demam Berdarah, hingga penyakit aneh-aneh seperti kelumpuhan otot.. 
4 Minggu selesai di rawat inap, lanjut ke ruang perinatologi. Ruang ini sangat sempit terbagi atas 4 level (dari level 1 yang ringan hingga level 4 yang berat). Ruang ini menerima bayi dibawah 28 hari dan rata-rata adalah pasien bayi yang mengalami gagal nafas.

Leo Baik, teman satu jaga di perinatologi. (wajah post-jaga)

Setelah selesai seminggu disini, lanjut ke IGD untuk menerima pasien dan PICU (Pediatric Intensive Care Unit), yang menerima pasien gawat dan membutuhkan alat bantu nafas (ventilator). Jaga sendirian sampai ga tidur disini..
Zoom aja gambarnya, lihat jam menunjukkan pukul berapa. edisi mata melek.

Dengan Zarin, teman koasku.

Dengan Iqbal, datang di saat lagi nyari pasien untuk ujian. (Pasca-jaga IGD)

Selesai 6 minggu jaga, minggu ke 7 kami masuk poli anak sehat dan belajar mengenai imunisasi dan tumbuh kembang anak (KPSP, Denver II). Juga sibuk untuk penyuluhan kepada ibu-ibu di poli.
Minggu 8 kamis adalah waktu ujian akhir di anak, alhamdulilah, pengujiku baik, dr. Lily.
Akhirnya, selesai ujian, kami bisa menjalankan hidup yang tenang kembali setelah melewati masa-masa hectic di anak..
Sesaat sebelum mengajukan surat keluar dari anak


Terima kasih kepada Departemen Ilmu Kesehatan Anak baik dari supervisor yang mau mengajarin banyak hal saat modul atau visit, PPDS yang mau ngajarin banyak hal, Pembimbing, Pengatur, dan Penguji ujian akhirku yang membuat aku lebih tekun untuk belajar lagi..
Ilmu di anak ini akan saya kenang bersama dengan pengalaman manis atau pahit selama koas.
Terima kasih anak-anak yang lucu juga.. semoga kalian cepat sembuh yah.. :)

Minggu, 26 Juli 2015

KOAS SIKLUS BAWAH: (04. Pulmonologi dan Ked. Respirasi - 29 Juni 2015 sampai 24 Juli 2015)

Memasuki akhir pertengahan tahun, stase keempat saya adalah stase Paru.
Banyak yang mengatakan stase paru adalah stase santai.
Menurut saya, santai sih santai, tapi jaga nya itu seharian..
Jika dikalkulasi, jam masuk adalah jam 8 pagi, jika dapat jadwal jaga, maka pulangnya besok jam 3 sore
Bayangkan.. berapa lama waktu yang dihabiskan.. 32 jam loh mengabdi di RS.
Pengalaman yang buat aku hectic itu adalah pas di minggu 2 di IGD.
Saya menerima 10 pasien lebih saat itu, ditambah pasien yang datang itu adalah pasien yang super gawat
Efusi Pleura Masif sampai perlu di WSD langsung, Asma Eksaserbasi, PPOK dengan penurunan kesadaran, TB+HIV dengan gambaran emfisema subkutis, Tumor Mediastinum, dll..
Pokoknya di RS ini pasien yang masuk adalah pasien yang langka.
Maklum..PPDS yang jaga memang katanya selalu bawa pasien.. hehee..
Namun jangan salah sangka, PPDS paru disini ramah-ramah dan selalu mau ngajarin kami semua..
Sampai-sampai, saya diajak untuk menghadiri suatu acara pelantikan dan halal bihalal di kampus..


Pose dulu di acara paru

Bang Iwin (yang bajunya beda sendiri), orang berpengaruh di paru :)

Bersama kakak-kakak PPDS keceh.. 

Foto bersama PPDS Paru

Kami ber-sepuluh sebagai penyambut tamu nih ceritanya..


Ujian keluar dari paru saya agak ZONK juga sih. Awalnya dapat penguji yang baik, terakhir diganti sama dokter "bantai-koas" .. Tapi lulus juga sih dengan nilai tak seberapa.. :(

Terima kasih kepada semua PPDS Paru yang memberikan ilmu yang sangat berguna, juga dokter-dokter selaku supervisor yang juga memberikan kami modul untuk memahami beberapa penyakit paru di masyarakat.. Semoga ilmu dapat diterapkan di masa yang akan datang.. AMIN...

Minggu, 28 Juni 2015

KOAS SIKLUS BAWAH: (03. Kardiologi dan Ked. Vaskuler - 1 Juni 2015 sampai 26 Juni 2015)

Stase ketiga saya adalah stase kardiologi & kedokteran vaskuler.
Menurut saya, stase ini lah saya dapat cobaan yang berat
Dimulai dari jam skrining pagi pasien jam 05.30 sudah harus hadir di tempat..
Belum lagi kita harus ikut morning report PPDS jam 8 pagi hingga selesai..
Belum lagi ditambah habis jaga malam udara dingin (JAMALUDIN)..
Kenapa udara dingin? karena di departemen inilah yang ada AC nya yang sangat dinginn..

Lama Koas disini adlah 4 Minggu dengan pembagian 2 minggu di ruang rawat inap, 1 minggu mencar di cath-lab, CVCU, Echo, dan 1 minggu lagi di poliklinik.

Gedung Kardio memiliki pemandangan yang indah di balik layar

Happy Birthday Aminah, Koas-Gandeng

Foto bersama sehabis Morning Report

CVCU (Cardiovascular Care Unit)

Cath-lab, tempat pemasangan catheter jantung

Topi keramas dan baju berat (armor) buat masuk ke cath-lab

Operator cath-lab

Pengalaman terburuk saya disini adalah ujian post-test dengan Kepala departemen kardiologi, Prof. A.
Beliau nguji saya selama 2 hari (Rabu & Kamis).. Sungguh menyedihkan..
Namun, saya juga ingin berterima kasih kepada PPDS yang mengajarkan kepada saya ilmu-ilmu kardiologi walaupun saya tidak berminat untuk mengambil spesialisasi ini karena sangat merumitkan. Semoga ilmu yang saya dapat disini, berguna untuk masa depan saya.. AMIN..

Momen akhir di Kardio bersama PPDS ruangan

Sabtu, 30 Mei 2015

KOAS SIKLUS BAWAH: (02. Ilmu Penyakit Dalam - 9 Maret 2015 sampai 29 Mei 2015)

Setelah melewati stase Gigi Mulut, stase kedua kami jatuh pada Interna (Penyakit Dalam)
Stase ini memiliki waktu koas 12 minggu, terdiri dari:
8 minggu di bangsal RS HAM
2 minggu di stase luar (RS Pirngadi atau Rumkit)
2 minggu di poliklinik RS HAM

Senang sekali rasanya masuk ke penyakit dalam, karena ini merupakan cita-cita spesialisku masa depan. Awal memasuki stase ini kami adalah koas gelombang ketiga yang masuk disini (artinya ada 2 minggu atas yang merupakan senior chief kami.. hehe..)

Minggu pertama, adalah minggu perkenalan kami dengan PPDS Penyakit Dalam, perawat dan pegawai. Di minggu pertama ini kami hanya berada di laboratorium saja untuk melakukan pemeriksaan urin, feses, maupun darah. Dibimbing oleh kak Sari, kakak yang baik dan membimbing kami. Namun, kami di laboratorium hanya saat jam kerja. Kami sudah memulai yang namanya "jaga siang" atau "jaga malam" sepanjang 8 minggu penuh ini tak terkecuali sabtu, minggu atau libur.

 Sobat Tim Jaga

Bersama PPDS baik hati, kak Laura

Bimbingan Laporan Kasus bersama Bang Faisal dan Mrs. Singapore

Ini pas saya minggu 6, bangsal sudah rame dengan koas

Foto bersama PPDS kece, Bang Wira

Tim Jaga Malam

Muka habis ngejaga dan ngerawat pasien di bangsal (ini foto jam 3 pagi loh)

Ini pas saya minggu 7, merayakan kepergian sobat jaga dengan Pizza

Muka rakus nih.. :)


Ini pas saya minggu 8, saat hari terakhir meninggalkan bangsal RS HAM.

Kamar Tidur PPDS. Hahaha...

Jaga terakhirku di bangsal bersama minggu bawah

Kami tetap hepi walaupun capek ^_^

Nah, selesai sudah 8 minggu di bangsal RS HAM, akhirnya masuk minggu ke 9 dan 10 di Rumkit yang merupakan stase luar dan santai! Di RS ini kami bergabung dengan koas dari universitas yang lain seperti UMI dan UISU.

Koas Rumkit Edition

Jaga Malam ceritanya..

2 Minggu Selesai di Rumkit, kembali lagi ke RS HAM, namun hanya di Poliklinik. Disini banyak belajar dan kami semua sedang persiapan ujian.
Tiba saat saya ujian post-test (ujian keluar stase), saya dapat pembimbing yang super baik walaupun rempong, kak Ade.. dan penguji dr.Anita Rosari D, Sp.PD bagian Psikosomatik..
Kasus yang kubawakan adalah tentang "Kolelitiasis" (Batu Saluran Empedu)
Sungguh merupakan materi yang cukup sulit, namun syukurlah semua bisa berjalan mulus juga berkat belajar...

Terima kasih teman-teman (terutama teman jaga ku yang sangat baik: Yandi, Syifa, Nena, Desti, Alief, Marina, Soka, Dita, dan teman-teman yang merasa yang belum kusebut), PPDS Penyakit Dalam, Supervisor yang selalu bertanya saat visite, dan pegawai interna, kak Maya, kak Wanti dan kak Sari... Semoga Ilmu yang diajarkan sangat berharga di masa depan kami semua. Amin.."

Hari Terakhir di Penyakit Dalam (9 Maret 2015) bersama kak Maya dan kak Wanti